PT HM SAMPOERNA TAHUN 2018 TERUS BERTEKAD KEMBANGKAN UMKM

Sby, MercuryFM - Setelah sukses melakukan pembinaan hingga pameran di beberapa kota di tahun 2017, PT HM Sampoerna bertekad melakukannya pada daerah di Indonesia lainnya tahun 2018. Untuk itu PT HM Sampoerna terus berusaha dan berupaya mengembangkan pembinaan dan pemberdayaan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).
Manager regional Relation CSR PT HM Sampoerna Arief Triastiko, mengatakan kegiatan pemberdayaan usaha dirasa bermanfaat sehingga perlu dikembangkan. "Tahun depan kita tingkatkan untuk pembinaan UMKM, supaya semakin banyak desa yang menyadari potensi mereka dan mengembangkan perekonomiannya," kata Arief Triastiko saat ditemui di Surabaya, Rabu (13/12/2017).
Arief menjelaskan upaya PT Sampoerna dalam pembinaan UMKM adalah melalui kawasan pembinaan. Kegiatan serupa seringkali dilakukan di Surabaya, Pasuruan, Malang dan Jember.
Ke depannya, lanjut Arief, diharapkan dapat dilakukan di luar Jawa sehingga manfaatnya dapat dirasakan lebih luas.(Dani)